Dalam dunia modern pada hari ini, begitu banyak hal yang ingin dan perlu kita pelajari dan kuasai, baik dalam hal pekerjaan ataupun hobi. Banyak orang lebih memilih untuk tetap berada dalam zona nyamanannya daripada mencoba suatu pengalaman baru yang mungkin akan berguna bagi dirinya. Namun kadangkala kita tidak bisa menolak untuk belajar karena tuntutan pekerjaan, atau mungkin Anda memiliki hobi yang Anda pikir menyukainya namun belum juga Anda kuasai. Untuk Anda yang ingin menguasai berbagai jenis skill dengan efektif dan efisien, berikut ini adalah beberapa tips yang mungkin bisa membantu Anda.
1. Kuasai skill-nya bagian-perbagian
Saat Anda ingin menguasai suatu keahlian baru, bisa jadi usaha Anda tersebut terasa sangat berat. Bahkan mungkin Anda bisa menyerah sebelum bisa memulainya. Kebanyakan keahlian terdiri dari bebepa keahlian yang digabungkan menjadi satu. Misalnya sepakbola, kemampuan bermain sepakbola biasanya terdiri dari kemampuan berlari, menggiring bola, dan menendang bola. Daripada Anda langsung bermain bola yang membuat Anda kelelahan, lebih baik Anda melatih satu-persatu kemampuan untuk bermain bola tersebut.
2. Tanamkan komitmen dalam diri Anda untuk berlatih selama 20 jam
Point ini terkait dengan "The First 20 Hours: How To Learn Anything... Fast". Sebelum Anda mulai mempelajari sesuatu, tentukan goal yang ingin Anda capai, tuliskan sebuah jadwal dan fokuslah pada tujuan dan jadwal tersebut. Memang akan terasa sangat sulit pada beberapa jam pertama, namun jika Anda berhasil melewatinya, anda akan lebih mungkin untuk mencapai keberhasilan.
3. Definisikan apa yang Anda maksud dengan "menguasai skill"
Setiap orang menginterpretasikan berbagai hal secara berbeda, apa yang Anda pahami sebagai menguasai suatu skill bisa berbeda dengan pemahaman orang lain. Misalnya kemampuan membuat kue, seseorang mungkin berpendapat kemampuan membuat kue adalah kemampuan profesional membuat kue dengan standar yang bermacam-macam, namun untuk ukuran kita, sekedar bisa membuat kue yang enak dan bisa dimakan bersama keluarga mungkin sudah cukup. Intinya adalah, buatlah suatu target yang masuk akal, membuat target yang berlebihan hanya akan membuat Anda frustasi dan cepat menyerah.
4. Bayangkan Anda sedang melakukan skill tersebut
Biasakan untuk memvisualisasikan Anda sedang melakukan skill yang sedang Anda coba pelajari. Dengan melakukan hal ini Anda dapat mendorong keyakinan kepercayaan diri bahwa Anda dapat menguasai skill yang Anda inginkan.
5. Berbanggalah, tapi jangan sombong
Setelah Anda melewati beberapa jam pertama berlatih skill yang Anda inginkan, dan Anda mulai berusaha untuk menjadikannya lebih baik, bergayalah seperti Anda telah melakukannya untuk beberapa saat. Ini adalah salah satu cara untuk meningkatkan kepercayaan diri Anda, dan membuat proses pembelajaran menjadi lebih baik. Namun, jangan sampai pikiran tadi sampai membuat Anda besar kepala.
Sombong adalah hal terburuk yang dapat mengacaukan proyek Anda untuk menguasai suatu skill, karena Anda akan merasa seperti Anda tahu segala sesuatu tentangnya, sementara Anda sebenarnya harus lebih banyak belajar. Tidak apa jika Anda merasa sedikit bangga dengan pencapaian Anda, tetapi jangan sampai terlena dan lengah.
Jangan terus mengatakan kepada diri sendiri bahwa Anda tidak punya waktu untuk belajar keterampilan baru. 5 tips menguasai berbagi skill atau keterampilan diatas adalah cara yang baik untuk membantu Anda belajar sesuatu yang baru, dan belajar dengan cepat. Jangan biarkan diri Anda menolak berbagai pengalaman baru? Keluarlah, belajarlah. Kebanyakan kita akan lebih menyesali tentang sesuatu yang tidak kita lakukan daripada yang telah kita lakukan.
Sumber|Gambar